Tiga pertandingan Liga Champions pada Rabu (24/10) dinihari diwarnai selisih satu gol. Lihat saja selisih gol Chelsea lawan Shakhtar Donetsk yang mengukir skor 1-2 untuk kemenangan klub asal Ukraina tersebut. Begitu pula dengan Barcelona yang menang 3-2 atas Braga, dan Barcelona lawan Celtic dengan skor 2-1.
Harapan Chelsea mempertahankan gelar Liga Champions mereka langsung terpatahkan oleh permainan apik Shakhtar Donetsk yang mendominasi sejak awal pertandingan.
Dengan John Terry kembali menjadi kapten, Chelsea cukup dihantam dengan gol dari dua pemain Donetsk asal Brazil.
Alex Teixeira memberikan gol pertama setelah tiga menit sebelum Fernandinho memberikan gol kedua menjadikan Shakhtar memimpin di babak kedua.
Oscar memberikan sedikit penghiburan bagi Chelsea dengan melesakkan gol ke gawang Donetsk menjadikan skor tak terlalu memalukan 1-2.
Dengan kekalahan ini, tim yang dipimpin Roberto Di Matteo ini berarti gagal mengalahkan Donetsk dalam empat kali percobaan dan menjadikan Chelsea tak mulus menapaki peringkatnya di Grup E.
Kegagalan Juventus mengalahkan Nordsjaelland di Denmark satu-satunya penyelamat Chelsea, namun ini berarti Shakhtar menjadi klub yang memegang kontrol di Grup E.
Di Grup G, Barcelona berhasil mengalahkan Celtic dengan skor 2-1 yang dicetak oleh Iniesta dan Alba. Sementara Celtic sedikit diselamatkan dengan gol dari Samaras.
Di grup H, Manchester United menang atas Braga dengan skor 3-2. Gol MU disuguhkan oleh Hernandez yang dua kali mencetak gol dan sekali oleh Evans. Sementara dua gol dari Braga diberikan Alan.
0 comments:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !