Lamongan – Penampilan dua legiun asing Persela Lamongan asal Korea Selatan, Inkyun Oh dan Han Sang Min di laga perdana kompetisi Indonesia Super League (ISL) tidak diragukan lagi.
Peran keduanya tidak bisa diabaikan saat tim Laskar Joko Tingkir berhasil memetik kemenangan telak 4-0 atas tim tamunya Persepam Madura United di Stadion Surajaya Lamongan.
Inkyun tampil begitu trengginas. Tenaganya sangat luar biasa seperti tidak kenal lelah. Bahkan, dia pula yang membuka gol kemenangan bagi tim kebanggaan L.A Mania. Sedang Han, dia tampil prima sebagai tembok pertahanan lini belakang. Duetnya bersama Roman Golian tidak mampu ditembus tim lawan.
Sayang, duo Korsel itu pada laga perdana mendapatkan sanksi masing-masing satu kartu kuning. Ini sempat menjadi pikiran pelatih Persela Gomez Oliviera.
Karena, tenaga keduanya sangat dibutuhkan saat laga tur ke Papua akhir bulan ini. “Meskipun baru satu kartu kuning tetap kita harus mengantisipasi kekuatan tim kita untuk laga berikutnya,” kata asisten pelatih Persela, Didik Ludiyanto, kemarin (18/1).
Alasannya, karena kedua pemain tersebut rawan mendapat kartu kuning. Inkyun yang dikenal ‘liar’ seringkali menjadi incaran pemain lawan. Dia sering di tebas lawan dan hal itu bisa memancing emosinya untuk melakukan pembalasan. Sedang Han sebagai pemain belakang bisa saja harus melakukan pelanggaran demi penyelamatan daerah pertahanan.
“Kuncinya mereka harus bersabar saat melawan Persiwa Wamena pada tur perdana di Papua nanti. Tapi, tahu sendiri, bermain di Papua sangat rawan dari permainan keras,” imbuhnya.
Karena itu, langkah antisipasi yang dilakukan mau tidak mau sejak dini harus mencari pemain alternatif untuk menggantikan posisinya selagi mereka mendapatkan akumulasi kartu kuning. Pastinya, dua pemain alternatif itu pasti ikut diboyong saat melawat ke Papua.
Pemain alternatif yang memungkinkan, selama ini ada beberapa pemain. Di posisi stoper ada Djayusman Triasdi dan Eki. Sedangkan untuk posisi yang ditempati Inkyun ada Zaenal Arifin atau Fandi Eko Utomo atau Danu Rosadhe.
“Kita lihat saja coach Gomez akan memilih siapa. Tapi, pasti pemain yang paling siap yang akan dipakai nantinya,” tandasnya.
Sumber: Radar Bojonegoro, 19 Jan 2013:44/JP
0 comments:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !