Headlines News :
resize
STOP Corruption, mulai dari kita. Sekarang !!Dewan Pelaksanan Cabang Clean Governance Lamongan. Against Corruption
Home » , , » Libur Sehari, Langsung Genjot Latihan

Libur Sehari, Langsung Genjot Latihan

 
Lamongan – Persela Lamongan terlecut atas kegagalan tur di Papua. Kekalahan atas Persiwa Wamena dan Persipura Jayapura dijadikan modal untuk bangkit. Karena itu, pelatih Persela, Gomes de Oliviera tidak ingin menyia-nyiakan waktu recovery. Meski masa pemulihan stamina sepekan, pelatih asal Brazil ini
memberlakukan anak asuhnya berlibur hanya sehari. Selebihnya berlatih keras sekaligus dijadikan pembenahan tim. “Kita tak boleh santai, kompetisi berlangsung ketat, kita harus bekerja keras untuk melakukan persiapan,” kata asisten pelatih Persela, Didik Ludiyanto, kemarin (4/2).

Apalagi, lanjut Didik, dua calon lawan yang bakal dihadapi Persela masin “beraroma” Papua. Yakni, menjamu Persiram Rajaampat pada 10 Februari disusul lawan Persidafon Dafonsoro empat hari berikutnya. “Karena sesama tim asal Papua, gaya dan irama permainan mereka tidak jauh beda. Untuk itu, kita harus menghadapinya dengan persiapan yang lebih serius,” terangnya.
Gustavo Fabian Lopez dkk tiba di Lamongan kemarin sore. Sebelumnya, tim berjuluk Laskar Joko Tingkir ini melakoni away berat di Wamena dan Jayapura dalam lanjutan kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2013. Dari dua laga tandang itu, Persela pulang dengan tangan hampa. Dikalahkan Persiwa 2-1 dan Persipura 2-0. Ini kekalahan tradisi, karena selama ini Persela belum mampu mengalahkan dua tim tersebut dikandangnya sendiri.
Rencananya, latihan besok berupa pengembalian stamina. Selanjutnya latihan teknik, disusul strategi. Selama latihan, Gomes juga mengevaluasi kelemahan tim besutannya. Terutama soal disiplin dan konsentrasi. Ini terkait pengalaman pahit yang selalu kebobolan gol di menit-menit awal di dua pertandingan lawan tim asal Pulau Cendrawasih tersebut. (jprb/jp)


Sumber: Radar Bojonegoro, 5 Feb 2013:36/JP
Share this article :

0 comments:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

gif animator

Word Cup Timer down

Sponsor

gif animator

Popular Posts

 
Support : Creating Website | SMI Template | Suara Lamongan Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. suara lamongan - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Sentra Media Informatika